Kebijakan Privasi

2022-12-12

Primaro berkomitmen untuk melindungi privasi Anda. Kebijakan Privasi ini menjelaskan bagaimana informasi pribadi Anda dikumpulkan, digunakan, dan diungkapkan oleh Primaro.

www.Primaro.com situs ("Situs") dikelola oleh PT Filosofi Unik Nusantara ("kami"). Dengan mengakses dan/atau menggunakan situs dan/atau aplikasi Primaro, Anda mengakui bahwa Anda telah membaca dan memahami, dan menyetujui Kebijakan Privasi yang ditetapkan di bawah ini dan syarat dan ketentuan lainnya dalam kaitannya dengan Primaro. Jika Anda tidak menyetujui salah satu, pesebagian, atau seluruh isi Kebijakan Privasi, maka Anda tidak diperkenankan menggunakan layanan di Primaro.

Harap diketahui bahwa Primaro dapat mengubah, memodifikasi, menambah dan menghapus Kebijakan Privasi ini sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan sebelumnya. Kebijakan Privasi harus dibaca secara berkala. Dengan terus menggunakan Primaro setelah perubahan tersebut terhadap Kebijakan Privasi, pengunjung, pengguna atau Pengguna Terdaftar ("Anda" atau "pengguna") sepakat dan menyetujui perubahan.

Informasi Apa yang Kami Kumpulkan?

Kami mengumpulkan informasi dari Anda ketika Anda melakukan registrasi dan pemesanan di aplikasi kami. Dimana informasi pribadi yang kami kumpulkan adalah:

  1. Nama Anda
  2. Nomor Telepon Anda
  3. Alamat Anda
  4. Nomor Rekening Anda

Kami juga mengumpulkan informasi dari perangkat seluler untuk pengalaman pengguna yang lebih baik, meskipun fitur ini sepenuhnya opsional:

  1. Galeri Foto: Memberikan akses galeri foto memungkinkan pengguna untuk mengunggah gambar apa pun dari galeri foto mereka.
  2. Kamera: Memberikan akses kamera memungkinkan pengguna untuk mengambil gambar secara langsung.
Bagaimana Kami Menggunakan Informasi yang Kami Kumpulkan?
  1. Untuk memproses transaksi pembelian dan/atau transaksi refund.
  2. Untuk meningkatkan kualitas dari aplikasi kami. Kami terus berupaya meningkatkan layanan dari aplikasi kami, berdasarkan informasi dan umpan balik yang kami terima dari Anda.
  3. Untuk meningkatkan layanan pelanggan. Informasi Anda membantu kami untuk lebih efektif menanggapi permintaan layanan pelanggan dan kebutuhan dukungan Anda.
Kapan informasi dikumpulkan dari pengguna?

Primaro akan mengumpulkan informasi pribadi saat Anda mengirimkan informasi tersebut kepada kami. Contoh: pada saat Anda melakukan registrasi akun pada situs dan/atau aplikasi Primaro.

Berapa Lama Kami Menyimpan Informasi Anda?

Kami menyimpan informasi Anda hanya selama informasi tersebut dibutuhkan untuk memenuhi layanan kami.

Apakah informasi yang dikumpulkan melalui Layanan Primaro aman?

Kami mengambil tindakan pencegahan untuk melindungi keamanan informasi Anda. Kami memiliki prosedur fisik, elektronik, dan manajerial untuk membantu menjaga, mencegah akses yang tidak sah, menjaga keamanan data, dan menggunakan informasi Anda dengan benar. Namun, baik orang maupun sistem keamanan tidak ada yang sempurna, termasuk sistem enkripsi. Selain itu, orang dapat melakukan kejahatan yang disengaja, membuat kesalahan atau gagal mengikuti kebijakan. Oleh karena itu, meskipun kami menggunakan upaya yang wajar untuk melindungi informasi pribadi Anda, kami tidak dapat menjamin keamanan mutlaknya.

Hubungi Kami

Jangan ragu untuk menghubungi kami ke +62-812-8799-9301 jika Anda memiliki pertanyaan.

Copyright © 2022 Primaro (PT. Filosofi Unik Nusantara)